Friday, 29 March 2024

Berita

Berita Utama

Berikan Pelayanan Prima, BP3MI Sumsel Laksanakan Verifikasi Dokumen CPMI Program G to G ke Korea Selatan

-

00.01 16 January 2023 837

Berikan Pelayanan Prima, BP3MI Sumsel Laksanakan Verifikasi Dokumen CPMI Program G to G ke Korea Selatan

Palembang, BP2MI (16/1) – Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP3MI) Sumatera Selatan (Sumsel) melakukan kegiatan pelayanan verifikasi dokumen bagi 315 Calon Pekerja Migran Indonesia (CPMI) program Government to Government (G to G) ke Korea Selatan pada Senin (16/1/2023) hingga Kamis (19/1/2023) di kantor BP3MI Sumsel.

Berbagai persiapan telah dilakukan oleh BP3MI Sumsel guna memperlancar proses verifikasi dokumen, mulai dari turut serta dalam bimbingan teknis verifikasi dokumen, pembagian tugas seluruh pegawai, dan persiapan sarana dan prasarana. Setiap harinya juga akan dibagi menjadi empat sesi guna menghindari penumpukan CPMI.

Kepala BP3MI Sumsel, Sri Haryanti, menyampaikan, sejak bulan Desember 2022 lalu, BP3MI Sumsel telah melakukan berbagai persiapan untuk kelancaran proses verifikasi dokumen. “Kami siap melayani ratusan CPMI ini yang datang dari berbagai wilayah di Sumatera Selatan, Bengkulu, dan sekitarnya,” ujar Sri.

Sri menambahkan, adanya verifikasi dokumen di Sumsel sangat mempermudah para CPMI, karena CPMI tidak lagi harus pergi ke Pulau Jawa untuk melakukan verifikasi dokumen. “Tadi saya melihat banyak CPMI yang berasal dari Bengkulu dan berbagai Kabupaten/Kota di Sumatera Selatan,” jelas Sri.

“Apa yang kami lakukan ini adalah untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. Kami juga akan terus berkoordinasi dan bersinergi dengan berbagai stakeholder untuk bersama-sama memberikan pelayanan kepada CPMI, Pekerja Migran Indonesia (PMI), dan keluarganya,” imbuh Sri.

Salah satu CPMI asal Kepahiang, Bengkulu, Rifqi Aryadiatama, mengatakan dirinya merasa senang karena verifikasi dokumen kini dilakukan di Palembang, sehingga ia dapat menghemat biaya dan berharap agar ujian EPS-TOPIK juga dapat dilakukan di Palembang.

“Tahun lalu saya ikut verifikasi dokumen di IKOPIN Jatinangor dan alhamdulillah tahun ini ada di Palembang. Semoga tahun ini saya dapat berangkat ke Korea Selatan,“ harap Rifki. * (Humas/BP3MI Sumatera Selatan/Angga)