Thursday, 25 April 2024

Berita

Berita Utama

Dukung Jejak Perintis, UPT BP2MI Denpasar Lakukan Sosialisasi ke SMK Kesehatan

-

00.07 14 July 2020 1367

Dukung Jejak Perintis, UPT BP2MI Denpasar Lakukan Sosialisasi ke SMK Kesehatan

Denpasar, BP2MI (14/7) - Dalam upaya menyukseskan pelaksanaan Jaringan Kerja Kemitraan Penyiapan Pekerja Migran Indonesia Terampil Berkualitas (Jejak Perintis), UPT BP2MI Denpasar melakukan sosialisasi ke beberapa SMK Kesehatan yang ada di Kota Denpasar, pada Senin (13/7).

UPT BP2MI Denpasar melalui Seksi Kelembagaan dan Pemasyarakatan Program melakukan sosialisasi ke SMK Kesehatan PGRI Denpasar, SMK Kesehatan Bali Dewata, serta SMK Farmasi (SMF) Saraswati 3 Denpasar. Perwakilan pihak sekolah yang ditemui sangat antusias dengan adanya program Jejak Perintis karena akan memudahkan para siswa yang ingin bekerja di luar negeri untuk mengejar kualifikasi bahasa yang dibutuhkan. 

“Selama ini, rata-rata lulusan SMK kesehatan di Bali, khususnya bidang farmasi lebih memilih untuk bekerja di dalam negeri, mungkin karena merasa kurang percaya diri dengan kemampuan berbahasa asing maupun karena belum mengetahui prospek bekerja ke luar negeri. Dengan adanya Jejak Perintis, diharapkan sekolah dapat membantu anak didiknya yang berminat bekerja ke luar negeri untuk mempersiapkan diri sejak sedini mungkin, khususnya dari segi bahasa,” terang Kepala Seksi Kelembagaan dan Pemasyarakatan Program UPT BP2MI Denpasar, Dwi Agustina.

Hal serupa diungkapkan oleh perwakilan SMK Kesehatan PGRI Denpasar, I Ketut Sutika. “Pihak sekolah antusias dengan adanya program Jejak Perintis yang memungkinkan siswa yang hendak bekerja ke luar negeri mempersiapkan keterampilan berbahasanya sejak jauh-jauh hari. Terkait dengan kesiapan sekolah dalam pelaksanaan Jejak Perintis, kami masih membutuhkan kajian lebih lanjut, baik dari segi antusiasme siswa, sarana prasarana, maupun faktor-faktor lainnya,” terang I Ketut Sutika.

Sebagai program Direktorat Pemetaan dan Harmonisasi Kualitas TKLN II BP2MI, Jejak Perintis menitikberatkan pada pengembangan program persiapan kerja ke luar negeri demi menciptakan calon Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang berkualitas dan memenuhi kriteria bekerja ke luar negeri.

Tidak hanya mensosialisasikan mengenai Jejak Perintis, UPT BP2MI Denpasar juga memberikan informasi mengenai Specified Skilled Worker (SSW) di Jepang sebagai tenaga careworker untuk lansia. Diharapkan, peserta didik maupun lulusan dari SMK tersebut dapat ikut serta mengisi demand 1500 orang careworker di Jepang. ** (Humas/UPT BP2MI Denpasar)