Tuesday, 23 April 2024

Berita

Berita Utama

Partisipasi Melalui Duta KORPRI, BP2MI Rayakan HUT KORPRI Ke-50

-

00.11 29 November 2021 1444

Partisipasi Melalui Duta KORPRI, BP2MI Rayakan HUT KORPRI Ke-50.

Jakarta, BP2MI (29/11) - Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) ke-50 tahun, Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) turut berpartisipasi dalam mengirimkan Duta KORPRI BP2MI, dalam acara puncak HUT KORPRI Ke-50, di Manggala Wana Bakti, Jakarta, Senin (29/11/2021).

Dalam acara puncak tersebut, ada sejumlah 37 Duta KORPRI 2021 yang merupakan perwakilan dari seluruh Kementerian/Lembaga dan Daerah yang mendapatkan penghargaan dan apresiasi atas peran dan kontribusinya di lembaga.

Duta KORPRI ini mencerminkan Aparatur Sipil Negara (ASN) Milenial, Smart, Aktif dan mendukung kegiatan KORPRI. Adapun Duta KORPRI BP2MI yang terpilih adalah Panji Tri Nugroho dari Biro Sumber Daya Manusia Dan Organisasi, serta Theresia Evy Lonita dari UPT BP2MI Wilayah Banten.

Presiden RI Joko Widodo  menyampaikan pesan bagi seluruh Anggota KORPRI yang tersebar di seluruh penjuru tanah air. Pertama, setiap anggota KORPRI dalam berbagai jabatan harus memiliki nilai dasar yang sama yaitu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. “Pegang teguh core values Aparatur Sipil Negara, yaitu Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif,” ujar Jokowi secara virtual. 

Kedua, lakukan terobosan dan inovasi secara berkelanjutan, dengan mengubah mindset, cara pikir dan cara bekerja, serta menghindari ketidakefisienan dan kerumitan. Ada banyak masalah yang tidak dapat diselesaikan oleh satu sektor saja. Untuk itu setiap Dinas, Kementerian maupun Lembaga agar berkolaborasi lintas organisasi, lintas daerah, lintas ilmu, dan lintas profesi, serta terapkan e-government untuk meningkatkan kecepatan dan kredibilitas pelayanan.

Ketiga, bangun dan perkokoh integritas aparatur. Ciptakan birokrasi yang lebih transparan dan akuntabel. “Jangan mempersulit, mengambil pungutan liar dan memberatkan masyarakat. Bangun pemerintahan yang bersih dan bebas korupsi, kolusi dan nepotisme,” tegas Jokowi.

Keempat, Anggota KORPRI diminta memperkuat peran sebagai perekat persatuan dan kesatuan bangsa, penjaga NKRI, pancasila, konstitusi dan Bhineka Tunggal Ika. Serta jalin kerjasama yang kokoh dengan seluruh komponen bangsa untuk bersama-sama mewujudkan Indonesia maju yang kita cita-citakan.

"Kepada seluruh anggota KORPRI di mana pun berada, terutama yang sedang bertugas di perbatasan, di tempat tempat terpencil, di pulau pulau terluar Indonesia, saya menyampaikan selamat ulang tahun Korpri yang ke 50," tutupnya.

HUT KORPRI yang mengusung tema ASN Bersatu, KORPRI Tangguh, Indonesia Tumbuh tahun ini, dihadiri oleh Menteri Lingkungan Hidup Siti Nurbaya, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Perwakilan dari Kepolisian RI, Gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi, dan para Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama di Kementerian/Lembaga.** (Humas/SD)