Thursday, 18 April 2024

Berita

Berita Utama

UPT BP2MI Denpasar Kembali Pantau Kepulangan PMI Kru Kapal di Pelabuhan Benoa

-

00.04 18 April 2020 1243

-

Denpasar, BP2MI (18/04) – Bali kembali menerima kedatangan 51 Pekerja Migran Indonesia (PMI) Kru Kapal Azamara Journey dari Australia. Kali ini kepulangan PMI Kru Kapal tidak seperti biasanya melalui Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai, tapi melalui Pelabuhan Benoa Bali, pada Jumat (17/04/2020).

"Berdasarkan pendataan yang dilaksanakan oleh UPT BP2MI Denpasar bersama dengan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Bali, terdapat 17 orang PMI Kru Kapal yang berasal dari Bali dan 34 orang lainnya merupakan PMI yang berasal dari luar Bali," kata Kepala UPT BP2MI Denpasar, Wiam Satriawan.

Sesuai dengan prosedur yang ditetapkan, seluruh PMI sudah menjalani rangkaian protokol pemeriksaan kesehatan untuk mengecek apakah terdapat PMI yang terindikasi terjangkit virus Covid-19. Saat ini, semua PMI yang pulang akan dikarantina selama 14 hari, terlepas dari hasil tesnya yang negatif. 

"Karantina PMI asal Bali akan menjadi tanggung jawab pihak pemerintah daerah di kabupaten atau kota asalnya dan PMI akan diantar langsung dengan bus yang difasilitasi pemerintah daerah ke lokasi karantina. Sementara PMI yang berasal dari luar Bali akan diinapkan di Hotel Patra Jasa. Pemulangan mereka ke daerah asal akan ditanggung oleh pihak principal kapal pesiar," ,” tambahnya.

Untuk meningkatkan akurasi pemeriksaan kesehatan pada PMI, dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Bali langsung melaksanakan swab test pada PMI yang menunjukkan hasil reaktif ketika dites dengan metode rapid test. Bagi yang hasil swab test-nya positif akan langsung dirujuk ke rumah sakit yang ditunjuk sebagai rumah sakit rujukan Covid-19 di Provinsi Bali. ***(Humas/Ayu_UPT BP2MI Denpasar)