Thursday, 25 April 2024

Berita

Berita Utama

UPT BP2MI Lampung Fasilitasi Pemulangan Dua Pekerja Migran

-

00.05 1 May 2020 3767

UPT BP2MI Lampung Fasilitasi Pemulangan Dua Pekerja Migran

Bandar Lampung, BP2MI (1/5) - Unit Pelaksana Teknis (UPT) Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia  (BP2MI) Lampung menerima dua  orang Pekerja Migran Indonesia (PMI) asal Lampung yang tiba di Asrama Haji Provinsi Lampung, Jumat, (1/5/2020). Sebelumnya, PMI tersebut tiba di Bandara Soekarno-Hatta Rabu, (29/04/2020) dan dilanjutkan perjalanan via darat sehari setelahnya.

Kepulangan PMI asal Lampung ini langsung diterima oleh Kepala UPT BP2MI Lampung, Ahmad Salabi dan perwakilan dari Dinas Tenaga Kerja Provinsi Lampung untuk dilakukan pengarahan menjalani rapid test bersama 1 orang PMI asal Bengkulu. "Ketiga PMI ini pulang ke Indonesia karena telah menyelesaikan kontrak kerjanya selama 2-3 tahun," ungkap Ahmad Salabi.

Dari hasil pendataan petugas, diketahui PMI tersebut masing-masing atas nama Novianti (31 tahun) asal Desa Marga Mulya Dusun IV Bumi Agung lampung Timur yang bekerja di Hongkong sebagai Penata Laksama Rumah Tangga (PLRT) sejak tahun 2018, kemudian Ikwan Khudori (24 Tahun) asal Desa Sapto Mulyo Dusun III Kota Gajah Lampung Tengah yang bekerja di Taiwan sebagai Operator sejak tahun 2017, dan Joni Son Iskandar asal Desa Talang Randai Bengkulu Selatan Propinsi Bengkulu, bekerja di Taiwan sebagai operator sejak tahun 2017.

Kepala Seksi Perlindungan dan Pemberdayaan UPT BP2MI Lampung yang juga  anggota tim gugus tugas penanganan Covid 19 Lampung, Waydinsyah  menyatakan bahwa sampai dengan Jumat (1/5/2020), jumlah PMI yg telah difasilitasi oleh BP2MI lampung sebanyak 84 orang baik PMI prosedural maupun PMI nonprosedural. "Kita terus mengawal kepulangan Pekerja Migran secara ketat guna benar-benar memastikan bahwa mereka sampai dengan selamat dan sehat sampai ke daerah asalnya," tuturnya.

Pelaksanaan rapid test difasilitasi oleh petugas medis dari Dinas Kesehatan setempat dengan pengambilan sampel darah PMI untuk dilakukan screening/penyaringan awal. Hasil rapid tes tersebut menyatakan bahwa ketiga PMI tersebut negatif dan langsung diserahterimakan kepada pihak keluarga untuk dilakukan karantina secara mandiri. Serah terima PMI tersebut disertai dengan pemberian masker dan multi vitamin secara gratis oleh UPT BP2MI Lampung. Sedangkan 1 orang PMI asal Bengkulu dipulangkan ke daerah asal dengan menggunakan travel. ** (Humas/UPT BP2MI Lampung/Muh.Meidi)