Thursday, 25 April 2024

Berita

Berita Utama

UPT BP2MI Pontianak: Kami Melayani Pekerja Migran Indonesia dengan Nurani

-

00.08 5 August 2020 3303

UPT BP2MI Pontianak: Kami Melayani Pekerja Migran Indonesia dengan Nurani.

Pontianak, BP2MI (5/8) - Salah satu inovasi Unit Pelaksana Teknis (UPT) BP2MI Pontianak yakni Kamek Talks kembali hadir untuk memberikan pemahaman terkait penempatan dan pelindungan Pekerja Migran Indonesia (PMI) kepada masyarakat. Dalam episode ketiga ini, Kamek Talks hadir dengan tema pelayanan yang diberikan UPT BP2MI Pontianak kepada para Calon PMI dan PMI.

Program yang disiarkan secara langsung di media sosial Instagram dan Facebook UPT BP2MI Pontianak pada Selasa (04/08) ini menghadirkan Penanggungjawab Unit Pelayanan Publik (UPP) UPT BP2MI Pontianak, As Syafii, dan hadir sebagai pemandu acara yaitu Pengantar Kerja UPT BP2MI Pontianak, Riris Sugiarto.

“Kamek Talks ini akan hadir secara rutin setiap minggu dengan berbagai macam tema terkait penempatan dan pelindungan PMI. Dalam episode tiga ini, kita jelaskan semua pelayanan yang ada di UPT BP2MI Pontianak,”ujar Kepala UPT BP2MI Pontianak, Erwin Rachmat dalam keterangan tertulisnya.
Erwin menambahkan di UPP UPT BP2MI Pontianak terdapat berbagai macam pelayanan diantaranya pelayanan penempatan dan pelayanan pelindungan PMI. Pelayanan penempatan berupa layanan E-KTKLN (Kartu Tenaga Kerja Luar Negeri Elektronik) dan Orientasi Pra Pemberangkatan (OPP). Sementara di pelayanan pelindungan, diantaranya terdapat layanan pengaduan Crisis Center dan Laboratorium Konsul PMI Purna.

Selain itu pula terdapat berbagai macam layanan lainnya seperti layanan informasi lowongan kerja ataupun layanan informasi penempatan dan pelindungan.Tak lupa juga ada layanan pengaduan gratifikasi, layanan PPID, dan lainnya.

“Masyarakat dapat menikmati layanan ini secara gratis dengan datang langsung di UPP UPT BP2MI Pontianak pada hari dan jam kerja. Dan saya pastikan semua petugas pelayanan UPP UPT BP2MI Pontianak melayani para CPMI dan PMI dengan nurani,” kata Erwin.

Untuk memudahkan layanan kepada masyarakat di masa pandemi Covid-19 ini, UPT BP2MI Pontianak juga mempunyai layanan virtual melalui live chat, panggilan suara, atau panggilan video. Jadi masyarakat cukup di rumah saja untuk mendapatkan informasi terkait penempatan dan pelindungan PMI. Layanan tersebut bernama Virtual Assistant Kamek dan layanan ini sudah berjalan satu bulan sejak diluncurkan pada Juli 2020.

Dalam waktu dekat ini, UPT BP2MI Pontianak juga akan mempunyai layanan virtual khusus untuk masyarakat di salah satu Desa di Kabupaten Sambas. Desa yang terpilih merupakan sumber PMI di Kabupaten Sambas. Masyarakat akan mendapatkan banyak informasi pelayanan dan pelindungan PMI di Kantor Desa,

Pelayanan yang diberikan kepada masyarakat ini sebagai bukti nyata bahwa UPT BP2MI Pontianak melayani dan melindungi PMI dengan nurani. Selain itu pula, UPT BP2MI Pontianak di tahun 2020 ini sedang berjuang untuk meraih predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.

“Dengan melayani PMI dengan nurani ini, semoga UPT BP2MI Pontianak di tahun ini mendapatkan predikat WBBM dari Kemen Pan RB,”tutup Erwin. ***(Humas/anggaA/UPT BP2MI Pontianak)