BP3MI Sumut Gelar Bimtek Peningkatan Kualitas Instruktur OPP
-
_-_BP2MI_UPT_WILAYAH_SUMATERA_UTARA.jpeg)
BP3MI Sumut Gelar Bimtek Peningkatan Kualitas Instruktur OPP
Selasa, BP2MI (9/8) – Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP3MI) Sumatera Utara mengadakan Bimbingan Teknis Peningkatan Kualitas Instruktur OPP Tahun 2023. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh instruktur OPP yang ada di lingkungan BP3MI Sumatera Utara dalam rangka peningkatan mutu dan kualitas instruktur serta menambah informasi terbaru yang diperlukan dalam penyampaian OPP kepada para CPMI/Pekerja Migran Indonesia. “Kami menyampaikan apresiasi kepada Pusat Pengembangan Sumber Daya Manysia (PPSDM) BP2MI yang telah memfasilitasi terselenggaranya kegiatan bimbingan teknis ini”, tutur Kepala BP3MI Sumatera Utara, Harold Hamonangan di Aula Kantor BP3MI Sumatera Utara.
Tim PPSDM BP2MI membawakan materi terkait perjanjian kerja, peraturan perundang-undangan, budaya dan adat istiadat negara penempatan, materi mental dan kepribadian, pencegahan hiv/aids dan ims bagi pmi, pencegahan paham radikalisme dan materi pemahaman Ideologi Pancasila.
Perwakilan dari Kementerian Luar Negeri, Herman Munthe, turut menyampaikan materi pada kegiatan Bimbingan Teknis peningkatan kualitas instruktur OPP. Herman menyampaikan materi terkait Radikalisasi dan Migrasi di Asia Tenggara. Dalam materinya Herman mengungkapkan beberapa modus penyebaran paham radikalisme yang berkaitan langsung dengan Pekerja Migran Indonesia.
BPJS Ketenagakerjaan juga menyampaikan materi terkait Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Bagi Pekerja Migran Indonesia. Mengacu ke Permenaker 4 tahun 2023, terdapat tujuh manfaat baru BPJS Ketenagakerjaan bagi PMI, antara lain yakni penggantian biaya perawatan dan pengobatan di negara penempatan, home care, penggantian alat bantu dengar, penggantian kacamata, bantuan PHK sepihak, bantuan bagi Pekerja Migran Indonesia yang ditempatkan tidak sesuai perjanjian kerja, dan bantuan bagi Pekerja Migran Indonesia yang mengalami pemerkosaan.
Di Akhir kegiatan Panitia dari Tim PPSDM juga melakukan Role Play bagi para peserta selaku instruktur OPP di lingkungan BP3MI Sumatera Utara. Kegiatan roleplay ini sebagai bentuk penyegaran kembali pembawaan materi kepada Pekerja Migran Indonesia agar tidak monoton. **(Tim Humas BP3MI Sumatera Utara/Nanda)