PENGUMUMAN PELAKSANAAN INTERVIEW DAN MEDICAL CHECK UP I KANDIDAT NURSE (KANGOSHI) DAN CAREWORKER (KAIGOFUKUSHISHI) PROGRAM G TO G KE JEPANG BATCH XVII PENEMPATAN TAHUN 2024
PENGUMUMAN PELAKSANAAN INTERVIEW DAN MEDICAL CHECK UP I
KANDIDAT NURSE (KANGOSHI) DAN CAREWORKER (KAIGOFUKUSHISHI)
PROGRAM G TO G KE JEPANG BATCH XVII PENEMPATAN TAHUN 2024
NOMOR: PENG. 163/KWS1-DIT2/PP.02.04/VIII/2023
Bersama ini diberitahukan kepada Kandidat Nurse (Kaigoshi) dan Careworker (Kaigofukushishi) program G to G ke Jepang Batch XVII untuk penempatan tahun 2024 yang telah lulus Ujian Keperawatan dan Psikologi serta mengisi akun JICWELS, untuk dapat mengikuti tahapan seleksi Interview dan Medical Check Up I dengan ketentuan sebagai berikut:
A. PELAKSANAAN INTERVIEW
- Membawa Identitas Diri Asli (Paspor/KTP/SIM)
- Membawa Bukti Lamaran
- Membawa alat tulis
- Membawa powerbank
- Wajib menggunakan Masker
- Ketentuan pakaian:
- Berpenampilan formal rapi.
- Laki-laki menggunakan kemeja putih polos lengan panjang, celana panjang bahan warna gelap.
- Perempuan menggunakan kemeja putih polos lengan panjang, celana/rok panjang bahan katun warna gelap.
- Bagi wanita yang menggunakan hijab diwajibkan menggunakan warna gelap dan bagi yang tidak mengenakan hijab diwajibkan menata rambut rapi dan mengikat rambut bagi yang berambut panjang.
- Semua peserta wajib memakai sepatu formal/pantofel warna gelap.
Tempat dan Waktu Pelaksanaan Interview
Pelaksanaan Interview pada tanggal 19 s.d 24 Agustus 2023 di Hotel Ciputra Jakarta, Jalan Letjen S. Parman, Tanjung Duren Utara, Kec. Grogol Petamburan, Jakarta Barat.
Interview akan dilakukan oleh Japan International Corporation of Welfare Services (JICWELS), dan Institusi Pemberi Kerja (Rumah Sakit/Panti Lansia), dengan alokasi peserta dan penjadwalan sebagai berikut:
No. |
Hari/Tanggal |
Waktu |
Jabatan |
ID JICWELS |
1 |
Sabtu, 19/08/2023 |
07.00-Selesai |
Nurse |
ID1240001 s.d ID1240025 |
2 |
Senin, 21/08/2023 |
07.00-Selesai |
Careworker |
ID2240001 s.d ID2240113 |
3 |
Selasa, 22/08/2023 |
07.00-Selesai |
Careworker |
ID2240114 s.d ID2240226 |
4 |
Rabu, 23/08/2023 |
07.00-Selesai |
Careworker |
ID2240227 s.d ID2240338 |
5 |
Kamis, 24/08/2023 |
07.00-Selesai |
Careworker |
ID2240339 s.d ID2240450 |
Catatan:
- Bagi Kandidat yang Lulus Ujian Keperawatan & Psikologi namun Tidak Mengisi akun JICWELS, dianggap mengundurkan diri dalam Proses Seleksi Program G to G ke Jepang Batch XVII;
- Para Kandidat peserta Interview diharapkan hadir 60 menit sebelum, untuk melakukan administrasi registrasi, dan mohon teliti dalam melihat jadwal.
B. PELAKSANAAN MEDICAL CHECK UP I
- Membawa Identitas Diri Asli (Paspor/KTP/SIM)
- Membawa Bukti Lamaran
- Ketentuan pakaian Bebas Rapi Berkerah dan Bersepatu
- Biaya Pemeriksaan MCU I sebesar Rp. 1.000.000,- (Satu Juta Rupiah) yang dibayarkan oleh kandidat Nurse dan/atau Careworker pada saat melakukan MCU
- Bilamana hasil MCU dinyatakan FIT, maka CPMI Kandidat Nurse dan Kandidat Careworker dapat mengikuti proses matching. Apabila hasil MCU dinyatakan UNFIT, maka Kandidat dinyatakan gugur dan tidak dapat mengikuti proses matching. Biaya MCU akan diganti oleh Pemerintah Jepang apabila Kandidat berangkat ke Jepang.
Tempat dan Waktu Pelaksanaan MCU I
Pelaksanaan MCU I pada tanggal 25 s.d 31 Agustus 2023 di Masing-masing Sarana Kesehatan Pilihan Kandidat, terlampir daftar Sarana Kesehatan lokasi Medical Check Up I.
Demikian pengumuman ini disampaikan untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.
Jakarta, 15 Agustus 2023
Direktur Penempatan Pemerintah
Kawasan Asia dan Afrika
TTD.
Seriulina Tarigan
NIP. 19670107 199203 2 001
Lampiran:
1. Daftar Kandidat Careworker Peserta Ujian Interview & MCU I Program G to G Jepang Batch XVII.pdf
2. Daftar Kandidat Nurse Peserta Ujian Interview & MCU I Program G to G Jepang Batch XVII.pdf
3. Daftar Lokasi MCU I EPA batch 17.pdf