Sunday, 27 April 2025
logo

G to G jepang

G to G jepang

PENGUMUMAN PELAKSANAAN VERIFIKASI DOKUMEN PENDAFTARAN SKEMA G TO G JEPANG BATCH XVII PENEMPATAN TAHUN 2024

00.06 16 June 2023 7403

PENGUMUMAN PELAKSANAAN VERIFIKASI DOKUMEN PENDAFTARAN

SKEMA G TO G JEPANG

BATCH XVII PENEMPATAN TAHUN 2024

Nomor: PENG. 104/KWS1.DIT2/PP.02.04/VI/2023

 

Sehubungan dengan akan berakhirnya waktu pendaftaran penempatan Calon Kandidat Pekerja Migran Indonesia Nurse (Kangoshi) dan Careworker (Kaigofukushishi) Program Penempatan Pemerintah ke Jepang Batch XVII Penempatan Tahun 2024 terhitung mulai tanggal 16 Juni 2023, sebagaimana tercantum dalam pengumuman pendaftaran penempatan calon kandidat pekerja migran Indonesia Nurse (Kangoshi) dan Careworker (Kaigofukushishi) Program G to G ke Jepang Batch XVII Penempatan Tahun 2024, Nomor: Peng. 21/KWS1.DIT2/PP.02.04/II/2023 tanggal 07 Februari 2023. Bersama ini kami sampaikan informasi sebagai berikut;

A. Pelaksanaan Verifikasi

Pelaksanaan verifikasi dokumen pendaftaran Calon Kandidat Pekerja Migran Indonesia Nurse (Kangoshi) dan Careworker (Kaigofukushishi) Program Penempatan Pemerintah ke Jepang Batch XVII Penempatan Tahun 2024 dilaksanakan di Unit Pelaksanan Teknis Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP3MI) sesuai dengan pilihan pelamar pada saat pendaftaran melalui SISKOP2MI yang dilaksanakan pada tanggal 19 s.d 20 Juni 2022 (Rincian Jadwal Verifikasi di Lokasi BP3MI Terlampir).

Verifikasi dokumen pendaftaran dilakukan oleh pelamar sendiri (tidak dapat diwakilkan) dengan membawa dokumen asli dan scan dokumen asli yang telah diunggah saat registrasi dan menunjukan surat lamaran ber-QR Code dalam smartphone atau hardcopy kepada petugas verifikator BP3MI daerah. Surat lamaran ber-QR Code dapat di download di akun SISKOP2MI pada laman Riwayat Penempatan.

Informasi lainnya yang perlu diketahui:

  • Daftar alamat BP3MI sebagaimana tercantum dalam lampiran.
  • Pakaian yang dikenakan rapi, sopan, dan bersepatu, sementara bagi yang berkerudung menyesuaikan.
  • Pelamar pada saat memasuki tahap akhir verifikasi akan diambil foto dan rekam sidik jari oleh petugas verifikasi di BP3MI daerah.
  • Sebelum meninggalkan kantor BP3MI, disarankan untuk melakukan pengecekan QR Code pada surat lamaran untuk mengetahui perubahan status terbaru setelah proses verifikasi. (jika setelah pengecekan ada infomasi tidak sesuai dapat langsung diklarifikasi kepada petugas verifikasi).

 

B. Dokumen Persyaratan untuk Verifikasi

Pelamar diharuskan membawa beberapa dokumen pendaftaran (fisik dan scan) untuk dilakukan verifikasi. Adapun dokumen asli yang harus dibawa sebagai berikut;

  1. E-KTP;
  2. Paspor (apabila ada);
  3. Kartu Pencari Kerja/AK1;
  4. Ijazah pendidikan terakhir (bahasa Indonesia dan bahasa Inggris);
  5. Transkrip Nilai (bahasa Indonesia dan bahasa Inggris);
  6. Sertifikat careworker bagi pelamar lulusan DIII/DIV/S1 non Keperawatan;
  7. Surat Ijin dari Orang Tua/Wali/Suami/Isteri;
  8. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang masih berlaku;
  9. Surat Keterangan Sehat;
  10. Sertifikat kemampuan bahasa Jepang N5 setara JLPT;
  11. Surat pernyataan tidak menuntut ganti rugi;
  12. Surat pernyataan tidak mengundurkan diri;
  13. Surat pernyataan bersedia ditempatkan sebagai careworker (kaigofukushishi) di Jepang, ditandatangani diatas materai Rp.10.000,- bagi pelamar Careworker.
  14. Surat Tanda Registrasi (STR) (bahasa Indonesia dan bahasa Inggris) bagi pelamar Nurse;
  15. Surat Pengalaman Kerja sebagai Perawat minimal 2 tahun komulatif per 16 Juni 2023, terhitung mulai tanggal terbit STR bagi pelamar Nurse.

Setelah selesai verifikasi pendaftaran, sebelum pulang pelamar diharapkan melakukan pengecekan status tahapan verifikasi pada QR Code bukti lamaran guna memastikan tahapan verifikasi pendaftaran telah selesai dilakukan.

Apabila ada kendala dalam pelaksanaanya dapat disampaikan melalui email pelayanan G to G Jepang, di gtogjepang@bp2mi.go.id.

Demikian disampaikan untuk menjadi perhatian

 

Jakarta, 16 Juni 2023

Direktur Penempatan Pemerintah

Kawasan Asia dan Afrika

 

TTD.

 

Seriulina Tarigan

NIP. 196701071992032001



Lampiran:
1. Lampiran Pengumuman Pelaksanaan Verifikasi Dokumen G to G Jepang Batch XVII.pdf
2. Daftar Lokasi BP3MI.pdf