Friday, 14 March 2025
logo

Struktur Organisasi

Struktur Organisasi

Inspektur III


Dr. Servulus Bobo Riti, S.Pd., M.M.


Dengan nama singkat SBR, Servulus Bobo Riti adalah anak Guru dari Pulau Sumba. Diangkat sebagai PNS tahun 1997 di lingkup Pemerintah Provinsi NTT. Bergabung dengan BNP2TKI sejak Maret 2007 sampai mengalami perubahan menjadi BP2MI tahun 2020, dan kini Kementerian P2MI/BP2MI tahun 2024. Pernah bertugas di lingkup Departement Tenaga Kerja dan Transmigrasi sebagai Analis Perjanjian Internasional.

Menyelesaikan PKN Tingkat I tahun 2024 peringkat Sepuluh Besar di LAN RI,  PKN Tingkat II tahun 2021 peringkat Istimewa di LAN RI, DiklatPim Tingkat III tahun 2015 di Pusdiklat Kemnaker RI, dan DiklatPim Tingkat IV tahun 2004 di Badan Diklat Provinsi NTT.

Promosi pertama pada level esselon empat tahun 2004, esselon III tahun 2010, esselon II tahun 2019. Selama menjabat level esselon dua, sudah pernah menduduki jabatan sebagai Direktur, Kepala Biro, dan kini Inspektur. Ruang lingkup selama masa esselon III meliputi Kasubdit bidang kerja sama luar negeri, Kabag Evalap, Kabag Humas, Kabid Litbang. Pernah sebagai Juru Bicara BNP2TKI. Sebagai Plt Dirjen Promosi dan P2KLN Kementerian P2MI. Dengan adanya transformasi kelembagaan dari Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia menjadi Kementerian Pelindungan Pekerja Migran Indonesia/Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI), pada tanggal 23 Desember 2024, dilantik sebagai Inspektur III Inspektorat Jenderal Kementerian Pelindungan Pekerja Migran Indonesia/Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia hingga saat ini.

Vocal point bidang ketenagakerjaan-pekerja migran pada Pertemuan Tingkat Menteri Luar Negeri antara Indonesia dan Kanada di Ottawa tahun 2013, dan Pertemuan Tingkat Menteri Luar Negeri antara Indonesia dan Selandia Baru di Auckland tahun 2014. Pernah menjadi anggota DelRI dalam beberapa forum kerjasama bilateral maupun multilateral baik di dalam negeri maupun di luar negeri sejak 2005 sampai dengan 2024.

Latar pendidikan SD hingga SMA diselesaikan di Pulau Sumba. Sempat kuliah di IKIP Mataram Lombok 1989. Program S1 dan S2 diselesaikan di Kupang. Adapun program  S3 Sosiologi diselesaikan di Universitas Indonesia tahun 2013 dengan kekhususan migrasi internasional. Pernah sebagai penguji ahli calon Doktor Ilmu Kepolisian di Program Doktor Ilmu Kepolisian, STIK/PTIK Jakarta., dan Departemen Sosiologi Universitas Indonesia.

Alumni Pertukaran Pemuda ASEAN-Jepang/SSEAYP tahun 1993. Canada World Youth Flores based tahun 1996. Pelatihan bidang SDM di IAMR New Delhi India tahun 2005, Tim Pengkaji Kota Terpadu Mandiri Depnakertrans RI dengan benchmark di Malaysia tahun 2005. Kursus diplomasi di IDIA Taiwan tahun 2012. Workshop IOM Korea di Seoul tahun 2016. Kursus Dimensi Migrasi Internasional melalui e-course ILO Turin Italia tahun 2021.

Aktivis dalam dunia berorganisasi, antara lain pernah sebagai Wakil Sekjen DPP KNPI, Fungsionaris DPP Generasi Muda Kosgoro, Pengurus Pusat Pemuda Katolik, Pengurus Purna Caraka Muda Caraka NTT, Wakil Ketua Pemuda Katolik Komda NTT, Fungsionaris DPD KNPI NTT, Pengurus DPD GEMA Kosgoro NTT.