Friday, 26 April 2024

Berita

Berita Utama

Perluas Penyebaran Informasi Publik, UPT BP2MI Wilayah Sumsel Luncurkan “Rabu Seru PMI”

-

00.07 2 July 2022 1158

Perluas Penyebaran Informasi Publik, UPT BP2MI Wilayah Sumsel Luncurkan “Rabu Seru PMI”

Palembang, BP2MI (2/7) – Unit Pelaksana Teknis (UPT) Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Wilayah Sumatera Selatan (Sumsel) meluncurkan sebuah inovasi baru terkait pelayanan dan pelindungan Pekerja Migran Indonesia (PMI) dengan tajuk "Rabu Seru PMI". Inovasi Rabu Seru PMI ini akan berisi bincang-bincang berbagai kegiatan dalam proses penempatan dan pelindungan PMI, seperti penyebaran informasi, Ask Me Anything di media sosial, dan lainnya.

“Ini sebuah inovasi baru kami dalam memberikan pelayanan penempatan dan pelindungan PMI kepada masyarakat. Wujud dari inovasi ini berupa kegiatan dalam bentuk virtual atau pun tatap muka. Nantinya acara ini akan kami gelar secara rutin dengan tema yang beragam," ujar Kepala UPT BP2MI Wilayah Sumsel, Sri Haryanti, dalam keterangan tertulisnya pada peluncuran Rabu Seru PMI, Rabu (29/6/2022).

Sri menambahkan, saat ini UPT BP2MI Wilayah Sumsel terus berinovasi untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Salah satunya melalui kegiatan sosialisasi penempatan dan pelindungan  PMI yang bisa dilakukan secara daring. 

“Perkembangan teknologi sedikit banyak telah membantu proses penyampaian pesan kepada masyarakat. Cara ini bisa dijadikan solusi untuk tetap hadir di tengah masyarakat dalam berbagai kondisi. Walaupun memang metode penyampaian pesan secara langsung masih harus dilakukan," tambah Sri. 

Lebih lanjut, Sri mengatakan, Rabu Seru PMI nantinya akan hadir dengan berbagai giat pelayanan penempatan dan pelindungan PMI. Hal ini merupakan salah satu upaya UPT BP2MI Wilayah Sumsel untuk memberikan pelayanan prima kepada PMI dan menjadikan PMI sebagai warga negara VVIP (Very Very Important Person) di tengah keterbatasan yang ada.

“Semoga Rabu Seru PMI ini dapat memberikan nuansa baru dalam proses penempatan dan pelindungan PMI di Sumatera Selatan. Dengan memberikan pelayanan yang maksimal, citra PMI dan BP2MI akan semakin bagus di mata masyarakat,” tutup Sri. 

Pada edisi perdananya, bincang Rabu Seru PMI dihelat dengan tema Kupas Tuntas Peluang Kerja Perawat Skema G to G ke Jerman dan Jepang. Edisi perdana ini diselenggarakan secara daring dengan peserta yang terdiri dari Pencari kerja, Mahasiswa, dan Rekan BP2MI. 

Hadir sebagai narasumber, Direktur Penempatan Pemerintah, Dyah Rejekiningrum, dan Koordinator Penempatan Pemerintah Kawasan Asia Timur I dan Asia Tengah, Akhmad Syihabuddin.** (Humas/UPT BP2MI Wil. Sumsel)