Wednesday, 25 September 2024

Berita

Berita Utama

Sebarluaskan Peluang Kerja Luar Negeri, BP2MI Gelar Sosialisasi Di Universitas Mandala Waluya Kendari

-

00.09 24 September 2024 2463

Sebarluaskan Peluang Kerja Luar Negeri, BP2MI Gelar Sosialisasi Di Universitas Mandala Waluya Kendari

Kendari, BP2MI (24/9) - Keterbatasan informasi mengenai peluang kerja ke luar negeri menjadi salah satu kendala dari para pencari kerja. Banyaknya lowongan dan kebutuhan pasar kerja di luar negeri diakui belum secara luas tersampaikan ke publik. Sektor kesehatan misalnya, dimana beberapa tahun terakhir peluang kerja semakin terbuka seperti di Jerman, Jepang dan Korea Selatan.

Sebagai upaya mewujudkan kehadiran Negara, Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) melalui Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP3MI) Sulawesi Tenggara (Sultra) menggandeng stakeholder di Sultra terus berupaya mempromosikan peluang bekerja di luar negeri, termasuk kerja sama dengan institusi akademik kampus. Informasi mengenai potensi dan peluang kerja luar negeri amat dibutuhkan oleh para alumni sekolah kesehatan yang berambisi untuk bekerja di luar negeri namun belum memiliki pengetahuan terkait alur dan prosedur yang lengkap.

Pada Kamis, (29/8/2024) BP3MI Sultra bersama Universitas Mandala Waluya Kendari mengadakan kegiatan penyebarluasan informasi dalam bentuk sosialisasi. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh  Direktur Penempatan Pemerintah Kawasan Eropa dan Timur Tengah, Dyah Rejekiningrum di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara

Kegiatan yang bertajuk “Sosialisasi Peluang Kerja ke Luar Negeri Sektor Kesehatan” digelar sebagai bentuk upaya penyebarluasan informasi tata cara dan peluang kerja ke luar negeri. Sosialisasi digelar dengan menargetkan para alumni sekolah kesehatan di Kota Kendari. Diketahui pada beberapa kesempatan sebelumnya, gelaran sosialisasi telah dilaksanakan juga di kampus-kampus sekolah kesehatan lain di Sulawesi Tenggara.

Rektor Universitas Mandala Waluya Dr. Ratna Umi Nurlila yang membuka kegiatan penyebarluasan informasi menyampaikan penghargaannya kepada BP2MI atas inisiatif untuk menjemput bola, menyebarluaskan informasi peluang kerja luar negeri.

 “Kami memberikan apresasi dan penghargaan kepada Ibu Direktur beserta jajaran yang telah hadir di kampus Mandala Waluya. Semoga kehadiran dapat memberikan motivasi buat adik-adik mahasiswa”, ungkap Ratna.

Momentum dan peluang sangat terbuka bagi alumni kesehatan untuk bekerja ke luar negeri. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala BP3MI Sultra La Ode Askar dalam sambutannya.

Kesempatan ini harus dimanfaatkan. Sejak dini persiapan harus dimulai.  Belajar bahasa asing yang utama. Kita harus menangkap peluang besar tersebut”, ungkap Ode Askar.

Direktur Penempatan Pemerintah Kawasan Eropa dan Timur Tengah, Dyah Rejekiningrum dihadapan sekitar 50 Mahasiswa dan alumni perawat, mengajak para peserta untuk mempersiapkan diri dengan skill bahasa. Ia menyampaikan bahwa kemampuan berbahasa jerman adalah yang harus dimiliki oleh pelamar.

“Tenaga Kesehatan banyak dibutuhkan di Jerman. Di Jerman, rumah sakit butuh banyak perawat, BP2MI ada program G to G. Adik-adik yang berminat bisa melihat syarat-syaratnya dan ikuti proses seleksinya. Jika lulus interview awal, adik-adik akan mengikuti pelatihan bahasa. Ada beberapa level yang akan ditempuh hingga dianggap layak“, terang Dyah

Pemaparan materi yang berlangsung sekitar 2 jam tersebut, diakhiri dengan sesi diskusi interaktif. Beberapa peserta menyampaikan pertanyaan dan saran kritis. Kebanyakan peserta menanyakan syarat-syarat dan mekanisme yang harus dilalui.

Kegiatan ini merupakan komitmen dan kerjasama dari BP3MI Sultra dan Universitas Mandala Waluya Kendari sebagai lembaga pendidikan yang telah menjalankan Nota Kesepahaman sebagai wujud keseriusannya dalam menyebarluaskan informasi kesempatan kerja ke luar negeri. (Humas/BP3MI_Sultra)