Friday, 25 April 2025
logo

Berita

Berita Utama

UPT BP2MI Wilayah Jabar Gelar OPP bagi CPMI Sektor Pertanian ke Inggris

-

00.05 31 May 2022 4485

UPT BP2MI Wilayah Jabar Gelar OPP bagi CPMI Sektor Pertanian ke Inggris

Bandung, BP2MI (31/5) - Gelaran Orientasi Pra Pemberangkatan (OPP) bagi Calon Pekerja Migran Indonesia (CPMI) skema Private to Private (P to P) sektor Pertanian ke Negara Inggris, kembali dilaksanakan oleh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Wilayah Jawa Barat (Jabar), pada Senin (30/5/2022).

OPP kali ini diikuti oleh 33 CPMI, menyusul gelaran sebelumnya yang telah diikuti oleh 90 CPMI dan sebagian sudah berangkat ke Inggris melalui Perusahaan Penempatan Pekerja Migran Indonesia (P3MI) PT Alzubara Manpower Indonesia. Diketahui, kesempatan bekerja di Benua Eropa, khususnya Inggris, terbuka lebar bagi jabatan petani pada sektor pertanian menggunakan Visa Temporary Work (Seasonal Worker) Migrant. 

Selama pelaksanaan OPP, CPMI menerima pembekalan materi mengenai Bahaya Narkoba, Tindak Pidana Penculikan Orang (TPPO), Pemahaman Perjanjian Kerja, Pemahaman Perundang-undangan yang Berlaku di Negara Penempatan, serta Pengetahuan Sosial Budaya dan Kesiapan Mental menjadi Pekerja Migran Indonesia.

Kepala UPT BP2MI Wilayah Jabar, Kombes Pol. Erwin Rachmat, turut menyampaikan materi yang relevan dengan latar belakang pendidikan maupun pengalamannya selama bertugas di kepolisian maupun menangani kasus Pekerja Migran Indonesia. 

“Harap berhati-hati terutama pada orang yang menitipkan barang untuk diantarkan ke suatu tempat, apalagi jika kalian tidak mengenalnya. Bisa saja barang tersebut adalah narkoba,” ujar Erwin.

Erwin juga mengingatkan para CPMI agar selalu tekun bekerja serta senantiasa waspada agar bisa kembali ke Indonesia dengan aman dan membawa prestasi. * (Humas/UPT BP2MI Wilayah Jawa Barat/BH/AD/DC)