BP3MI Sumatera Utara Fasilitasi Kedatangan 22 Pekerja Migran Indonesia dari Batam
-
_-_Berri_Bangun.jpeg)
BP3MI Sumatera Utara Fasilitasi Kedatangan 22 Pekerja Migran Indonesia dari Batam
Medan, KemenP2MI (2/3) - Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP3MI) Sumatera Utara memfasilitasi kepulangan 22 Pekerja Migran Indonesia Terkendala asal Provinsi Sumatera Utara di Pelabuhan Belawan Kota Medan Sumatera Utara pada Minggu 2 Maret 2025.
Pekerja Migran Indonesia terkendala dipulangkan ke daerah asal pada hari Sabtu, 1 Maret 2025 melalui bantuan dari BP3MI Kepulauan Riau dengan menggunakan KM Kelud dengan rute Batam (Batu Ampar) – Medan (Belawan). Kapal tiba di Pelabuhan Belawan pada hari Minggu, 02 Maret 2025 pkl. 16.00 waktu setempat. Petugas BP3MI Sumatera Utara didampingi oleh Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Belawan Dan Petugas PELINDO Pelabuhan Belawan melakukan pendampingan terhadap PMI Terkendala yang tiba.
Selanjutnya PMI Terkendala didata satu-persatu berdasarkan daerah asal agar petugas bisa segera berkoordinasi dengan instansi daerah asal PMI terkait dengan kepulangan PMI tersebut ke kampung halaman mereka masing-masing. Berdasarkan hasil pendataan daerah asal PMI terdapat asal Sumatera Utara sebanyak 12 Orang, NAD 4 Orang, Sumbar 1 Orang, Sumsel 2 Orang, dan Jambi 3 Orang. PMI Terkendala yang masih menunggu jadwal kepulangan akan dibawa terlebih dahulu ke Rumah Ramah BP3MI Sumatera Utara.
Pada kesempatan tersebut, Pengantar Kerja Ahli Muda BP3MI Sumut, Lucky Adi Pramono menegaskan penting sekali antar instansi dan stakeholder untuk selalu menjaga sinergi dan kolaborasi dalam menghadapi kepulangan PMI Terkendala yang akan datang. Dan kita berharap agar kedepannya masyarakat tidak lagi berangkat secara unprosedural. **(Humas/BP3MISumateraUtara)