Friday, 19 April 2024

Berita

Berita Utama

Peringati Hari Pahlawan Tahun 2022, BP2MI: Pahlawanku Teladanku

-

00.11 10 November 2022 1140

Peringati Hari Pahlawan Tahun 2022, BP2MI: Pahlawanku Teladanku

Jakarta, BP2MI (10/11) - Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) melaksanakan Upacara  Peringatan Hari Pahlawan tahun 2022, dengan tema "Pahlawanku Teladanku", di Kantor BP2MI, Jakarta, Kamis (10/11). Upacara peringatan ini juga dilakukan  serentak oleh seluruh BP3MI di daerah.

Deputi Bidang Penempatan dan Pelindungan Kawasan Asia dan Afrika, Agustinus Gatot Hermawan sebagai Inspektur Upacara, menyampaikan amanat Menteri Sosial Republik Indonesia. Dalam amanatnya, dihimbau untuk tetap berjuang menaklukkan ancaman dan tantangan yang nyata berada di hadapan kita. 

"Kesiapsiagaan kita menghadapi bencana alam, termasuk pandemi COVID-19, serta kelangkaan Sumber Daya, harus senantiasa diperjuangkan secara bersama dengan kesungguhan. Kita mempunyai semua modal dasar untuk menjadi Bangsa Pemenang. Marilah kita bergerak bersama dan maju bersama dengan tekad untuk menang. Sekali Merdeka, Tetap Merdeka,” ujar Gatot.

Gatot mengatakan, diharapkan teladan para pahlawan dapat diwarisi dan diikuti oleh segenap bangsa Indonesia. Senjata bambu runcing para pahlawan terdahulu, digantikan dengan pemikiran, dengan karya-karya nyata,untuk berantas kebodohan dan perangi kemiskinan. Banyak hal yang dapat dilakukan oleh masyarakat,mulai dari meningkatkan pengetahuan, melatih ketrampilan, sampai dengan budi daya dan pengelolaan hasil bumi.

Momentum Peringatan Hari Pahlawan 2022 ini, sambung Gatot, diharapkan menjadi menjadi semangat dan terus memberikan energi tambahan. Melalui semangat "Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat", peringatan Hari Pahlawan 2022 diharapkan dapat menggugah kesadaran segenap elemen bangsa untuk terus bersatu dan membantu sesama tanpa memandang sekat.

"Ayo kita berantas kebodohan, perangi kemiskinan dan upaya pecah-belah Bangsa untuk mewujudkan masyarakat adil dan makmur. Kita lawan paham radikal, kita tumbuh kembangkan semangat gotong royong untuk menyongsong masa depan yang cerah. Pahlawan akan menjadi teladan bagi kita
mengarungi masa-masa penuh tantangan. Teladan bagi kita menata masa depan dan menjadi Pemenang. Selamat Hari Pahlawan Tahun 2022," tutupnya.** (Humas/MJV/MSA/MIF)