Friday, 26 April 2024

Berita

Berita Utama

Gelaran Prelim G to G Korea Selatan di Cirebon, Kepala UPT BP2MI Wilayah Jabar Apresiasi Dukungan BNI

-

00.06 7 June 2022 1761

Gelaran Prelim G to G Korea Selatan di Cirebon, Kepala UPT BP2MI Jabar Apresiasi Dukungan BNI

Cirebon, BP2MI (7/6) – Dalam rangka percepatan penempatan Pekerja Migran Indonesia (PMI) khususnya untuk skema G to G ke Negara Korea Selatan, Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) kembali menyelenggarakan Preliminary Education (Prelim) atau Orientasi Pra Pemberangkatan (OPP) bagi CPMI Program G to G Korea pada Minggu (5/6/2022) di Grand Dian Boutique Hotel, Kota Cirebon, Jawa Barat. 

Prelim dihadiri secara langsung oleh Kepala BP2MI, Benny Rhamdani, didampingi jajaran Pejabat Tinggi Pratama BP2MI, Kepala UPT BP2MI Wilayah Jawa Barat, Kombes Pol. Erwin Rachmat, serta Kepala Cabang BNI Cirebon, Leo Mangintahan. 

Peserta yang mengikuti kegiatan Preliminary Education di Cirebon berjumlah 88 CPMI, yang terdiri dari 83 CPMI Sektor Manufaktur dan 5 CPMI Sektor perikanan. Kegiatan prelim Cirebon menjadi rangkaian gelaran dilangsungkan secara marathon di empat kota lainnya meliputi Kota Depok, Semarang, Yogyakarta, dan Surabaya. 

Sebagai Informasi, CPMI program G to G Korea Selatan yang telah mengikuti kegiatan Preliminary Education selanjutnya akan diundang untuk mengikuti kegiatan Pemberkasan Dokumen serta Medical Check Up agar pengajuan Visa Kerja dapat segera dilakukan. 

Kepala UPT BP2MI Wilayah Jawa Barat, Kombes. Pol. Erwin Rachmat menyampaikan penghargaan atas dukungan yang diberikan oleh instansi lain seperti Bank BNI yang turut hadir dalam kegiatan Pembukaan Prelim diwakili oleh Pimpinan Cabang BNI Cirebon. 

“Penyaluran Kredit Tanpa Agunan (KTA) BNI bagi Calon Pekerja Migran Indonesia khususnya untuk program G to G Korea Selatan yang sudah siap berangkat sangat bermanfaat, karena CPMI bisa mendapatkan pinjaman pembiayaan dengan bunga yang rendah.”, jelas Erwin.

Diketahui pengajuan KTA bagi CPMI program G to G Korea akan dilaksanakan pada masa persiapan keberangkatan ke Korea Selatan. 

Upaya lain untuk memudahkan pelayanan bagi para CPMI terus dilakukan, salah satunya dengan sudah ada penambahan lokasi kegiatan Prelim yang sebelumnya hanya terlaksana di tiga lokasi, saat ini sudah berlangsung di lima lokasi. Rencananya, kegiatan akan dilaksanakan di lebih banyak lokasi untuk menjangkau daerah domisili CPMI di seluruh Indonesia.**(Humas/UPT BP2MI Jawa Barat/AD/DC)