Wednesday, 24 April 2024

Berita

Berita Utama

Ujian EPS-TOPIK Computer Based Test (CBT) Korea Selatan Di UPT BP2MI DKI Jakarta Dimulai

-

00.05 13 May 2022 2013

Ujian EPS-TOPIK Computer Based Test (CBT) Korea Selatan Di UPT BP2MI DKI Jakarta Dimulai

Jakarta, BP2MI (11/05) – Unit pelaksana Teknis (UPT) BP2MI Wilayah DKI Jakarta – melaksanakan ujian Employment Permit System - Test of Proficiency in Korean (EPS-TOPIK) Computer Based Test (CBT) Korea Selatan pada sektor manufaktur dan perikanan di UPT BP2MI DKI Jakarta, Jalan Penganten Ali No.71 Ciracas Jakarta Timur.  Test resmi dimulai pada Rabu (11/05). Kegiatan ini nantinya dilaksanakan sampai dengan 26 Agustus 2022.

Pada hari pertama, sebanyak 133 orang Calon Pekerja Migran Indonesia (CPMI) mengikuti ujian. Para peserta ujian dibagi ke dalam empat sesi kegiatan dan tetap menerapkan protokol kesehatan yang berlaku. Seyogyanya terjadwal peserta ujian sebanyak 144 orang namun 11 orang tidak hadir, sehingga hanya 133 orang peserta Calon Pekerja Migran Indonesia yang mengikuti ujian tersebut.

Kepala UPT BP2MI DKI Jakarta, Hotma Victor Sihombing menjelaskan bahwa UPT BP2MI DKI Jakarta berupaya mempersiapkan kondisi yang baik bagi keberlangsungan ujian ini agar semua proses berjalan dengan lancar. 

“Kami tentunya sebagai Unit Pelaksana Teknis dari BP2MI mengupayakan pengaturan kondisi tempat yang baik guna kelancaran ujian para Calon Pekerja Migran Indonesia. Kami harap semua berjalan sesuai yang diharapkan,” jelas Viktor. (Humas/mediauptbp2mijkt/TDW)